Membuat Bootable Flashdisk dengan Power ISO

Assalaamu’alaikum para Blogger.
Bagaimana kabar Anda? Semoga dalam keadaan baik semuanya.
Pernahkah dalam fikiran Anda terlintas untuk membuat Bootable dari Flashdisk sebagai sarana untuk menginstall windows pada komputer?

Meskipun telah banyak artikel yang membahas tentang cara membuat Bootable Flashdisk, namun tidak ada salahnya jika saya share tentang cara membuat Bootable Flashdisk. Namun kali ini saya akan share tentang cara membuat Bootable flashdisk dengan cara yang sangat mudah menggunakan Aplikasi Power ISO.

Kegunaan software ini cukup banyak diantaranya:
1.   Membuat file ISO dari media CD/DVD maupun dari file installer
2.   Memburn file ISO ke CD/DVD
3.   Copy CD/DVD/BD Disk
4.   Membuat Audio CD Image, Video CD Image dan Super Video Image
5.   Membuat Bootable dari Flashdirk / USB Drive
6.   Dan masih banyak lagi kegunaan lainnya

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat Bootable Flashdisk dengan Power ISO:
1.   Jalankan Aplikasi Power Iso yang sudah terinstall di komputer Anda, dengan cara Klik Kanan – kemudian klik Rus as Administrator.
2.   Perhatikan menu pada Power ISO, Klik Tools – Klik Create Bootable USB Drive. Akan
      tampil jendela seperti berikut:

Membuat Bootable Flashdisk
Membuat Bootable Flashdisk dengan Power ISO

3.   Pada Source Image File, Klik tombol yang Saya tandai seperti gambar di atas untuk
      memilih file installer windows (Dalam bentuk ISO).
4.   Pilih File ISO Anda, kemudian Klik Open
5.   Pada Destination USB Drive, pilih USB Anda, jika anda menancapkan dua flashdisk
      pada komputer Anda
6.   Pada Write Method, Pilih USB - HDD
7.   Kemudian Klik Start, dan tunggu hingga proses selesai.

Proses Pembuatan Bootable

Bagaimana sahabat Blogger? Sangat mudah bukan caranya… Hanya dengan satu Aplikasi, bisa sangat bermanfaat untuk sebuah karya.
Demikian tentang cara Membuat Bootable Flashdisk dengan Power ISO.
Dijamin 100% Work.
Mengenai artikel lainnya seputar power ISO, dapat and abaca pada artikel berikutnya.
Selamat mencoba dan Semoga berhasil…

Posting Komentar

Catatan:
Untuk menyisipkan video, gunakan tag URL YOUTUBE ANDA...
Untuk menyisipkan gambar, gunakan tag URL GAMBAR ANDA...
Untuk menyisipkan kode, gunakan tag KODE ANDA...
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan tag KODE ANDA...
Untuk menyisipkan catatan, gunakan tag CATATAN ANDA...
Untuk menciptakan efek tebal gunakan tag TEKS ANDA...

NB: Jika ingin menuliskan kode pada komentar harap gunakan Tool untuk mengkonversi kode tersebut agar kode bisa muncul dan jelas.

Jika ingin menuliskan komentar yang keluar dari topik pada artikel ini silahkan kehalaman OOT (out of topic) dengan menekan tombol OOT di bawah ini.

OOT